Nokia 6, Smartphone Android Perdana Nokia
Setelah cukup lama tertidur, Nokia akhirnya kembali
meramaikan panasnya persaingan lini smartphone. Bekerjasama dengan HMD Global
dan juga berbekal persiapan waktu tidur yang sangat lama, kemarin 8 Januari
2017, Nokia resmi merilis smartphone terbarunya yang diberi nama Nokia 6.
Nokia 6 dipersenjatai prosesor Qualcomm Snapdragon 430, RAM
4 GB, Layar 5,5 inci Full HD 1920×1080
pixel dengan 2,5D Gorilla Glass, kamera belakang 16 MP, kamera depan 8 MP, Sensor
sidik jari, media penyimpanan internal 64GB, dan sudah mengusung Android Nougat
7.0 . Nokia 6 juga dilengkapi dual speaker yang mampu menyajikan suara hingga 6
desibel lebih kencang daripada speaker smartphone pada umumnya, Dolby Atmos
juga ikut melengkapi seri perdana Nokia ini sehingga mendengarkan musik pun
akan sangat nyaman.
Untuk membuat sebuah Nokia 6 dari balok aluminium seri 6000
membutuhkan waktu hingga 55 menit. Kemudian ada dua proses anodizing secara
terpisah yang membutuhkan waktu lebih dari sepuluh jam untuk menyelesaikannya,
karena setiap proses setidaknya membutuhkan penghalusan dan penyempurnaan tak
kurang dari lima kali. Hasilnya adalah unibody alumunium dengan level visual
dan struktural tertinggi.
Dari proses tersebut dapat diasumsikan Nokia 6 akan jadi
sebuah smartphone yang sangat solid dan didesain dan bodi yang sangat baik. Nokia
6 akan segera dijual di China melalui situs JD.com dengan patokan harga 1,699
CNY atau sekitar Rp 3,2 juta. Versi China tersebut akan dijual tanpa dukungan
Playstore. Versi globalnya, kemungkinan besar akan diperkenalkan pada gelaran MWC
di Barcelona pada 27 Februari 2017. Mungkin saja seri lainnya juga akan
diperkenalkan, karena menurut kabar Nokia akan merilis 6-7 smartphone ditahun
perdananya.
Buat kamu penggemar Nokia siap-siap nabung ya sembari
menunggu masuk ke Indonesia, atau mungkin mau menjemput langsung ke toko-toko
online?